Home » Civitas

Civitas

Dalam sistem pendidikan tinggi, ada dua unsur civitas akademika yang memegang peranan penting sebagai pelaku utama, yaitu dosen dan mahasiswa. Dosen dan mahasiswa di Prodi FTV Widyatama, merupakan unsur yang saling berkaitan erat dan saling mempengaruhi satu sama lain. Dosen berperan sebagai pendidik dan fasilitator bagi mahasiswa melalui penyampaian pengetahuan dan pengalamannya sebagai akademisi dan sekaligus praktisi profesional di bidang keahliannya. Adapun mahasiswa berperan sebagai subyek pendidikan vokasi FTV yang menaruh harapan besar mendapat ilmu, wawasan dan sharing pengalaman dari para dosen dan berbagai program kegiatannya.

Prodi FTV Widyatama berkomitmen kuat mengembangkan sistem kurikulum berbasis kompetensi atau keahlian serta berorientasi pada kebutuhan mahasiswa yang disesuaikan dengan perkembangan industri perfilman dan pertelevisian serta industri kreatif media digital. Tidak hanya itu, Prodi FTV juga mengembangkan pola hubungan kolaborasi antara dosen dan mahasiswa dalam mengerjakan berbagai proyek atau program dalam rangka menjalankan amanat Tri Darma perguruan tinggi dan dalam rangka mengembangkan Prodi FTV itu sendiri.

Tertarik bergabung Prodi Film dan TV Universitas Widyatama. Ditunggu ya.